Senin, 21 April 2014

Cara Merawat Rambut Rebonding Sendiri

Khusus untuk rambut yang telah dilakukan rebonding, pada saat melakukan keramas gunakanlah shampoo yang benar-benar dikhususkan untuk rambut rebonding. Hal ini bertujuan untuk tetap memberikan nutrisi pada rambut sehingga tidak akan membuat rambut menjadi cepat kering. Jangan pernah untuk menggunakan shampoo biasa, karena merawat rambut rebonding akan sangat berbeda dengan rambut yang belum pernah di rebonding. Apabila seseorang yang telah melakukan rebonding dan hanya menggunakan shampoo biasa akan mengakibatkan rambut menjadi tidak sehat dan mudah mengalami kerontokan.
Hal yang perlu diperhatikan pula ialah selalu menggunakan conditioner yang khusus untuk merawat rambut rebonding. Penggunaan conditioner bertujuan untuk memberikan kelembaban sehingga rambut akan mudah untuk diatur. Rambut lurus dari hasil rebonding sangat mudah untuk kehilangan minyak sebagai pelembab. Jadi, penggunaan conditioner sangat penting diberikan pada rambut rebonding.
Berikan pula vitamin tambahan untuk tetap memberikan nutrisi pada rambut. Vitamin khusus rambut sangat diperlukan untuk akar rambut agar tidak mudah untuk rontok. Vitamin sebaiknya digunakan setelah keramas dan dilakukan setiap hari. Penggunaan vitamin setiap hari akan berdampak pula pada kesehatan kulit kepala.Merawat rambut rebonding juga sangat dipengaruhi oleh kesehatan kulit kepala. Kebersihan dan asupan vitamin yang bagus akan tetap menjaga kesehatan kulit kepala dan terhindar dari yang namanya kotoran sampai kutu.
Khusus untuk rambut yang lurus, rebonding dilarang untuk mewarnai rambut dengan zat pewarna rambut. Zat pewarna rambut mengandung zat kimia yang dapat merusak jaringan rambut. Rambut juga akan terasa keras dan sulit untuk diatur. Rambut yang telah direbonding juga dilarang untuk menggunakan ikat rambut atau penjepit rambut. Hal ini akan mengakibatkan bentuk rambut menjadi bergelombang dan tidak rata.Merawat rambut rebonding sudah pasti akan sangat berbeda dan perlu mendapatkan perhatian yang lebih. Sehingga perawatannya jangan sembarangan yang hanya akan berdampak pada kerusakan rambut itu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar